Perkeretaapian yang Lebih Aman Melalui Analitik Data yang Lebih Baik

2019

Siemens adalah produsen industri terbesar di Eropa yang memproduksi teknologi dan perangkat lunak untuk sektor transportasi, medis, serta energi, di antara banyak sektor lainnya. Bisnis ini memiliki pendapatan tahunan sebesar 87 miliar Euro dan mempekerjakan sekitar 385.000 orang di seluruh dunia. Dalam video ini, Yvonne Quacken, head of digital services research and development di Siemens, menjelaskan alasan perusahaan menggunakan Amazon Web Services (AWS) untuk menghadirkan aplikasi Railigent kepada operator kereta api. Aplikasi ini mengumpulkan data dari kereta api yang aktif dan membantu operator membuat keputusan berdasarkan data untuk memastikan keamanan serta efisiensi jaringan kereta api mereka. Untuk mewujudkannya, developer Siemens perlu mengakses dan mengelola data secara efisien di berbagai silo bisnis. Karena data tidak disimpan secara konsisten di seluruh organisasi, persiapan set data dapat memakan waktu berbulan-bulan dan biayanya sangatlah tinggi. Siemens membangun lingkungan untuk Railigent menggunakan layanan AWS seperti Amazon Athena, AWS IoT, dan Amazon Simple Storage Service (Amazon S3). Hal ini memberi ilmuwan data sebuah platform layanan mandiri untuk mengelola penyerapan, integrasi, dan persiapan data. Hasilnya adalah waktu pengembangan yang lebih singkat dan kompleksitas yang lebih rendah, yang berarti memberikan wawasan bisnis yang lebih cepat serta efisien bagi Siemens.


Mulai

Perusahaan segala ukuran dan lintas industri mentransformasikan bisnisnya setiap hari menggunakan AWS. Hubungi ahli kami dan mulai perjalanan AWS Cloud Anda sendiri sekarang juga.