Pusat Pengarahan Eksekutif AWS

Diskusi khusus dengan eksekutif dan ahli untuk mempercepat perjalanan cloud Anda

Program Pengarahan Eksekutif AWS

"Saya sangat senang karena inilah jenis kemitraan yang saya harapkan, tetapi tidak pernah saya temukan antara IT dan bisnis. EBC telah memungkinkan organisasi kami menjadi sumber pertumbuhan bisnis dan pendapatan yang nyata. Luar biasa.” - CTO, Engineering

Wujudkan visi Anda

Pusat Pengarahan Eksekutif AWS menyediakan akses ke tim global yang terdiri dari para ahli di bidangnya yang membantu Anda mendorong inovasi dan mencapai hasil bisnis di setiap tahap perjalanan cloud Anda

Bangun keahlian melalui demonstrasi teknis mendalam dari ahli AWS yang bertujuan untuk mempercepat transformasi digital Anda

Temukan solusi unik untuk inisiatif bisnis Anda melalui diskusi strategis dan kolaboratif dengan para pemimpin AWS

Kembangkan hubungan yang berkelanjutan, bagikan praktik terbaik, dan terhubung dengan tim AWS yang dapat membantu mewujudkan visi Anda

Pendapat pelanggan setelah mengunjungi EBC

"Kami sangat antusias dengan segala kemungkinan yang ada pada masa mendatang setelah menyelaraskan strategi transformasi digital selama pengarahan." - VP, Life Sciences

Lokasi pengarahan eksekutif di Amerika dan Eropa

Seattle

Pusat Pengarahan Eksekutif AWS di kantor pusat Amazon berada di kampus perkotaan yang luas di South Lake Union.

Seattle

New York City

Di antara gedung-gedung pencakar langit ternama di Midtown Manhattan, EBC bertempat di bekas gedung Lord & Taylor, yang dikenal dengan sejarah inovasi ritel dan arsitekturnya yang luar biasa.

New York City

London

Melayani pelanggan di seluruh wilayah Eropa, Timur Tengah, dan Afrika, Pusat Pengarahan Eksekutif kami berada di jantung Holborn, sebuah area yang penuh dengan sejarah dan budaya yang dinamis.

London

Lokasi pengarahan eksekutif di Asia-Pasifik

Tokyo

Pusat Pengarahan Eksekutif di Jepang terletak di Meguro, sebuah wilayah yang terkenal dengan bunga sakuranya yang memukau di sepanjang sungai.

Tokyo

Seoul

Program Pengarahan Eksekutif AWS menampung pelanggan di distrik Gangnam yang modern dan ramai, sebuah pusat ekonomi di Korea Selatan.

Seoul

Singapura

Lokasi kami di Kawasan Pusat Bisnis Singapura dikelilingi oleh pesona dan karakter yang unik dengan ruko-ruko bersejarah yang telah direnovasi di dekatnya.

Singapura

Siap untuk memulai?

Organisasi dari segala jenis di semua industri mentransformasikan bisnis mereka setiap hari menggunakan AWS. Hubungi ahli kami dan mulai perjalanan AWS Anda sendiri sekarang juga.

Mulai